Header Ads

ANTISIPASI LONJOKAN HARGA, TIM SATGAS PANGAN LAKUKAN SIDAK DISEJUMLAH PASAR TRADISONAL DIJEMBER


SRJ NEWS - Menjelang Bulan Suci Ramadhan yang kerap memicu kenaikan harga kebutuhan pokok dipasaran sehingga rentan terhadap permainan harga sembako dipasaran

Tim Satgas Pangan bentukan Kabupaten Jember mengelar sidak kesejumlah pasar tradisional guna memastikan stabilitas harga kebutuhan pokok masyarakat jelang datangnya bulan suci Ramadhan, Rabu (9/5/2018).


Kapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo yang memimpin langsung sidak ini mengatakan , tim Satgas Pangan terus memantau perkembangan harga pasar dan memaksimalkan pengawasan dilapangan agar meminimalisir adanya oknum yang bermain harga,terangnya

Lanjut kusworo“dari hasil sidak yang digelar di Pasar Induk Tanjung, harga kebutuhan pokok menjelang bulan suci ramadhan relatif stabil, 

meski ditemukan adanya kenaikan harga untuk sejumlah kebutuhan pokok masyarakat namun kenaikan harga yang terjadi masih dalam ambang normal ,” imbuhnya

“Dari pantuan dilapangan, beberapa harga kebutuhan pokok di pasar Tanjung hanya daging ayam yang mengalami perubahan harga, dimana harga sebelumnya antara 25-30 saat ini menjadi 35 ribu, harga bawang putih 18 ribu, bawang merah super 40 rb, bawang merah biasa 25-30 rb, Cabe kecil 24 rb, beras 9 ribu,” tegasnya

Hal senada juga disampaikan Sekda  Jember Mirfano ia megatakan untuk mengantisipasi kenaikan harga pasar terutama pada moment hari besar keagamaan seperti menjelang puasa dan Lebaran, Pemkab  juga telah menyiapkan langkah antisipasi diantarannya digelarnya pasar  murah yang akan digelar di tiap kecamatan dan melakukan kontrol serta monitoring penuh terhadap kesedian stock dan stabilitas harga "pungkasnya

1 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.