Header Ads

BUPATI JEMBER BERANGKATKAN ATLET PAMI JEMBER




SRJ NEWS - Pemerintah kabupaten jember memberangkatkan serta mengawal para Atlet PAMI (Persatuan Atletik Master Indonesia) Jember,yang akan mengikuti kejuaraan Solo Open Masters Athletics Championships 2018(Indonesia Kejuaraan Atletik Master Solo Terbuka 2018)berbagai cabang olahraga,Di Stadion Sriwedari, Surakarta, Jawa Tengah, Indonesia.

Bupati jember dr.Hj.Faida MMR sebelum memberangkatkan para atlet ini,menemui langsung disalah satu ruangan dipendapa wahyawibawagraha,guna pengawalan serta perkembangan di kejuaraan Solo Open Masters Atheltic Championships tahun 2018 yang berlangsung dari tanggal 26 - 28 juli 2018.
"Hari ini kita berangkatkan dan mengawal para atletik PAMI,dimana tidak seperti tahun lalu,karena sejumlah 30 atlet PAMI yang luar biasa ini,akan diberangkatkan untuk mengikuti beberapa kejuaran open tingkat nasional di solo dan mereka ini atlet batasan usia 40 tahun hingga 79 tahun serta mereka kompak menargetkan untuk hasil yang maksimal dikejuaran tersebut".ungkapnya bupati Faida saat wawancara ke sejumlah awak media dipendapa wahya wibawa graha jember.Rabu(25/07/2018).
Bupati Faida menambahkan,bahwa pada tahun lalu para atlet ini meraih 36 kejuaraan,untuk tahun ini para atlet menargetkan 40 kejuaraan di event tersebut.
"Saya yakin dengan kekompakkan mereka yang penuh semangat ini,insya allah mereka akan mencapai target yang mereka inginkan.karena itu lah ikhtiar mereka dan Allah swt meridhoi ikhtiar mereka ini, Selamat berjuang dan selamat bertanding".imbuhnya bupati faida.
Dalam kejuaraan tersebut, masing-masing para atletik ini tak hanya mengikuti satu event pertandingan saja,melainkan rata-rata tiga hingga empat nomer event yang di ikuti oleh para atletik tersebut.
Lalu bupati faida MMR menyampaikan,bahwa mereka ini,di lanjut usia (lansia) namun semangat belia,mereka tak mau kalah dengan para atlet - atlet muda,yang mana ini sebagai contoh untuk para yang muda - muda.
"Saya apresiasikan terhadap para atlet PAMI ini,yang mana mereka di lanjut usia(lansia) ini tetap semangat dan contoh untuk yang muda - muda".ujarnya bupati faida.
Dengan kordinasi yang baik terhadap pemerintah kabupaten jember,pemerintah kabupaten jember akan mengawal perkembangan para atlet tersebut disana serta mendampingi,mensuport para atlet dikejuaraan Solo Open Masters Atheltic Championships tahun 2018 ini.
Namun,bupati berharap,setelah para atlet ini kembali ke jember,dapat membantu pemerintah kabupaten jember untuk membina para atlet - atlet muda dijember.
"Dengan jam terbang yang sudah sampai lanjut usia (Lansia) ini,mereka masih mau mengukir suatu prestasi serta pengalaman yang cukup,jadi saya harap mereka perlu membangun prestasi olahraga untuk atlet muda di jember ini".pungkasnya.(bas/rif).

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.